Tuesday, January 22, 2013

Pikiran Politik

Judul buku: Pikiran Politik
Pengarang: Sjahrir
Penerbit: LP3ES
Tahun: 1994
Halaman: ix + 191 hal.
Kondisi: Baik

Catatan halaman belakang:

Indonesia di ujung abad 20 ini adalah Indonesia dengan sejumlah pertanyaan. Di antaranya adalah bagaimanakah bentuk perekonomian Indonesia nanti? Sistem politik seperti apakah yang akan mewadahinya?
Reputasi ekonomi (yang dibangun bersamaan dengan pengendalian politik) selama hampir tiga dasawarsa adalah kunci legitimasi Orde Baru, sekaligus sasaran kritik.

Transformasi struktural di bidang ekonomi adalah suatu fakta. Ini berarti bahwa Indonesia - setidaknya secara teoritis - telah masuk dalam track menuju perekonomian maju. Sementara itu, pelembagaan politik dalam arti pembaruan dan pemfungsian lembaga-lembaga politik yang ada, agaknya masih terkait kuat dengan prinsip-prinsip pengendalian. Dilema inilah juga yang niscaya akan menyertai langkah-langkah ekonomi-politik Indonesia memasuki abad 21.

Buku ini merangkum pikiran-pikiran politik Sjahrir - paling tidak mengenai dilema itu - masalah yang sejak awal menetap dalam kerisauan akademisnya, dan sangat berbekas pada sikapnya sebagai orang yang pernah aktif sebagai demonstran.

Daftar Isi:
Prakata
Kata Pengantar
Bagian kesatu: Politik mahasiswa
Bagian kedua: Politik pembangunan
Bagian ketiga: Politik dunia
Bagian keempat: Menuju perubahan
Indeks

No comments:

Post a Comment